@lipi cibinong

Author: Lutfi Amanati // Category:



Tempat ini tak akan terlupakan.
Dikarenakan suatu hal, akhirnya aku yang dikirim untuk mengikuti diklat di LIPI cibinong selama 3 minggu.
serem?...so pastinya, karena ini bukan keinginanku sendiri, hanya ditunjuk.
mau tidak mau dari surabaya membesarkan hati untuk bisa mengikuti diklat ini.
Dan benar adanya, pertama masuk pusbindiklat lipi cibinong, hati ini jadi deg-deg an, bertempat di tempat yang sepi, jauh dari mana-mana hanya terdengar suara katak dan bunyi hujan yang rintik-rintik menambah suasana menjadi tambah panik.
Wah di tempat sesunyi inkah aku harus menghabiskan waktuku selama 3 minggu disini.
penuh perjuangan untuk mengikuti diklat ini, materi dari pagi sampai sore, kemudian dilanjutkan dengan tugas individu dan kelompok mengharuskan kita tidur malam sekali. Bisa dibayangkan masuk kamar saja sudah pukul 12 malam, belum dikamar mengerjakan tugas individu.Dan kita diharuskan untuk beraktifitas lagi pukul 5.30 dikarenakan adanya senam pagi yang diwajibkan bagi semua peserta.
Akhirnya denga susah payah selama 3 minggu aktifitas kita seperti itu.
banyak yang mengeluh dengan keadaan ini. Sampai pada waktunya selesai diklat ini semua bersorak gembira, karena akan bisa kembali ke kota asal masing-masing.
Meski tempat ini membuat semua tenaga kita terforsis tetapi tidak akan terlupa.

0 Responses to "@lipi cibinong"

Posting Komentar